Keberadaan jasa digital marketing agency saat ini semakin penting di Indonesia. Perkembangan teknologi internet memberikan peluang yang luas bagi perusahaan untuk berkembang. Terutama dalam aspek pemasarannya. Karena itu sangat penting bagi perusahaan untuk memilih jasa digital marketing agency yang tepat. Berikut ini 3 hal yang harus perusahaan anda perhatikan ketika memilihnya.
- Tenaga Profesional dan Berpengalaman
Saat anda memilih jasa digital marketing agency anda harus mengetahui siapa-siapa saja yang menangani projek anda. Selain itu, anda harus memastikan bahwa yang menangani projek anda adalah orang-orang yang memang sudah berpengalaman di bidangnya.
Jasa digital marketing agency yang baik pasti hanya memperkerjakan orang-orang yang memang sudah memiliki kemampuan di bidang digital marketing. Seperti kemampuan desainer web, spesialisasi di bidang SEO dan sebagainya.
Tidak ada salahnya anda sebagai pelanggan untuk meminta portofolio dari pekerjaan sebelumnya. Portofolio ini berfungsi sebagai patokan seberapa pengalaman tenaga kerja yang mengerjakan proyek anda.
- Adanya Portofolio yang Jelas
Seperti yang dituliskan sebelumnya, tidak ada salahnya bagi anda sebagai pelanggan untuk meminta portofolio agensi. Portofolio bisa berupa contoh pekerjaan yang dikerjakan agensi maupun pekerjaan agensi dengan klien sebelumnya. Tidak hanya untuk menilai pengalaman agensi dalam membuat konten pemasaran.
Melihat portofolio juga punya tujuan untuk melihat kualitas dari agensi. Mulai dari strategi pemasaran yang mereka gunakan sebelumnya sampai bagaimana kinerja dari agensi tersebut. Jika pekerjaan jasa digital marketing agency bagus dan kliennya puas. Ada kemungkinan besar, agensi tersebut akan memberikan hasil yang sama pada anda.
- Memahami Konsep Pemasaran yang Diminta
Memang tidak ada salahnya pihak agensi menyarankan dan menuangkan kreativitasnya pada pemasaran perusahaan anda. Namun, bagaimanapun perusahaan anda pasti memiliki konsep produk tertentu. Akan menjadi sia-sia jika konten pemasaran yang dikerjakan sangat bagus namun tidak sesuai dengan konsep produk.
Itulah 3 hal yang harus diperhatikan oleh anda sebelum memilih jasa digital marketing agency. Jangan sampai anda salah memilih dan menggunakan jasa yang kurang berkualitas. Pastikan anda memperhatikan 3 hal di atas sebelum memilih.
No Responses